Perekrutan Calon Mitra Statistik BPS Kota Probolinggo Tahun 2024 - Berita - Badan Pusat Statistik Kota Probolinggo

Tidak mendapatkan data yang Anda cari? Konsultasikan data statisik dengan datang langsung ke Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Kota Probolinggo di Jl. Bromo 32 atau melalui HaloPST

Telah terbit, publikasi Hasil Pencacahan Lengkap Sensus Pertanian 2023 - Tahap II. Unduh publikasinya di sini.

Suara Anda membantu kami meningkatkan pelayanan. Sampaikan saran/kritik Anda dengan klik Survei Kebutuhan Data.

Perekrutan Calon Mitra Statistik BPS Kota Probolinggo Tahun 2024

Perekrutan Calon Mitra Statistik BPS Kota Probolinggo Tahun 2024

3 November 2023 | Kegiatan Statistik Lainnya


Sebagai persiapan pelaksanaan kegiatan statistik Tahun 2024, BPS Kota Probolinggo melaksanakan rekrutmen terbuka calon mitra statistik di akhir tahun ini. Kegiatan yang bertujuan untuk mendapatkan database Mitra Statistik BPS Kota Probolinggo Tahun 2024 ini dilaksanakan mulai tanggal 1 November 2023 – 8 Desember 2023. Perekrutan calon mitra statistik Tahun 2024 dilaksanakan dalam 3 tahap yaitu seleksi administrasi, seleksi tes kompetensi, dan seleksi akhir. Hasil akhir seleksi akan diumumkan pada tanggal 15 Desember 2023. Calon mitra statistik yang lulus seleksi akan berpeluang menjadi petugas pendataan atau pengolahan pada sensus/survei di BPS Kota Probolinggo dengan Perjanjian Kerja. 

Seluruh masyarakat, utamanya yang berdomisili di Kota Probolinggo dan berusia 18 s.d. 50 tahun dapat berkontribusi menjadi mitra statistik BPS Kota Probolinggo dengan melakukan pendaftaran secara online melalui SOBAT BPS. Aplikasi ini dapat diunduh pada play store dengan nama ”SOBAT BPS” atau dapat juga diakses melalui website pada alamat https://mitra.bps.go.id. Calon mitra statistik yang sebelumnya telah terdaftar dapat melakukan login dan melengkapi data profil, kemudian selanjutnya mendaftar pada kegiatan ”Rekrutmen Mitra BPS 2024-Pendaftaran”. Sedangkan calon mitra statistik yang belum terdaftar harus melakukan pendaftaran dan aktivasi akun terlebih dahulu. Tata cara, persyaratan, dan jadwal rekrutmen secara lengkap dapat dilihat pada media sosial Instagram BPS Kota Probolinggo di sini.

Melalui rekrutmen terbuka calon mitra statistik tahun 2024 ini diharapkan BPS Kota Probolinggo akan dapat menyaring mitra statistik terbaik untuk pelaksanaan pendataan dan pengolahan sensus/survei di tahun depan. Dengan demikian, BPS Kota Probolinggo dapat menghasilkan data yang berkualitas untuk perencanaan dan evaluasi pembangunan.


#bpskotaprobolinggo
#kotaprobolinggo
#openrecruitment
#cintadata
#MitraBPS
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kota Probolinggo (BPS-Statistics of Probolinggo Municipality)Jl. Bromo No. 32 Probolinggo 67222 Jawa Timur

Telp (62-335) 421791

Faks (62-335) 431661

Email : bps3574@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik